UNS MENGAJAR INDONESIA

Hari ini Sabtu, 29 Februari 2020, Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, SH, MH., dalam kapaditas sebagai Waketum IKA UNS Pusat, telah mengawali kegiatan UNS MENGAJAR INDONESIA. Kegiatan ini merupakan partsipatif IKA UNS guna ikut serta mensukseskan program UNS MENGAJAR INDONESIA yang diselenggarakan oleh almamater dalam menyambut Dies Natalis UNS ke 44.

Prof. Zudan mengajar dihadapan mahasiswa Program D-IV Demografi dan Catatan Sipil Fakultas Hukum UNS, disaksikan oleh Prof. Dr. IG Ayu KRH, SH, MH., Dekan FH UNS selaku Ketua Panitya Dies Natalis UNS dan Bambang DW., Sekjen IKA UNS serta tamu undangan lain.

Secara nasional, kegiatan dilaksanakan mulai tanggal 29 Februari sd 10 Maret 2020 dan diikuti oleh dosen, mahasiswa dan alumni (di lokasi tugas masing-masing), di sekolah formal, non formal dan informal. Materi mengajar bebas, bisa disesuaikan dengan bidang keahlian masing-masing, dan ditambahkan tentang pendidikan karakter, etika, adab, implementasi nilai-nilai Pancasila dan NKRI harga mati.

Pimpinan IKA UNS berharap agar kegiatan ini bisa diikuti oleh alumni UNS seluruh Indonesia, di lokasi tugas masing-masing.

Salam IKA UNS Bisa!.
Salam bahagia.

Download surat selengkapnya … download

Post Author: alumni

Administrator halaman IKA UNS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *